bp batam
Kamis, 23 Februari 2023 20:32 WIB
Penulis:Pratiwi
Editor:Pratiwi
BATAM (sijori.id) - Menurut data terbaru Badan Pusat Statistik (BPS) Batam, pertumbuhan ekonomi Batam mencapai 4,75% pada 2021, yang terbilang luar biasa meski di tengah pandemi dan melampaui angka pertumbuhan nasional sebesar 3,69%.
Hingga tahun 2022, ekonomi Batam akan terus tumbuh kuat diproyeksikan dengan rata-rata 5,15% - 5,66%, sementara Kepulauan Riau berada pada angka 5,03%, dan nasional 5,31%.
Ia juga melaporkan data dari LKPM 2022, Untuk PMA asal Jerman saat ini terdapat 10 proyek besar baru dengan investasi US$45.367,4 ribu pada kuartal keempat tahun 2022 dengan total penambahan 41 tenaga kerja Indonesia khusus pada periode tahun 2022. Mayoritas berada pada sektor peralatan listrik dan optic.
“Ini terus kami dorong dari sisi infrastruktur dan kemudahan perizinan. Dan angka ini kami optimis, akan lebih indah angkanya bila perusahaan Jerman beramai-ramai datang investasi di Batam,” ujar Kepala BP Batam Muhammad Rudi saat berjumpa dengan Duta Besar Jerman untuk Indonesia dan Timor Leste, Ms. Ina Lepel. Pertemuan selama satu jam di Restaurant Andaliman, Hotel BWP, Batam, Rabu siang 22 Februari 2023.
Sekretaris Utama Bidang Ekonomi Keduber Jerman Mr. Maximillian Mauer mengatakan bahwa pihaknya akan mendorong perusahaan-perusahaan Jerman untuk menanamkan modalnya di Batam.
“Luar biasa. Kami sangat tertarik tentu dan siap membantu. Kami akan mendorong dan menyampaikan pada perusahaan kami di Jerman. Dan mohon disampaikan apa saja yang bisa kami lakukan untuk Batam,” aku Mr. Maximillian Mauer. (*)
Bagikan
bp batam
3 bulan yang lalu