18 Jurnalis yang tergabung dalam Aliansi Jurnalis Independen (AJI) Kota Batam Ikut UKJ

Senin, 14 Februari 2022 09:02 WIB

Penulis:Pratiwi

Editor:Pratiwi

ukj-aji.jpg
Suasana pelaksasanaan UKJ Minggu (12-13/2/2022) di Hotel Aston, Pelita, Batam.

 

BATAM (sijori.id) - 18 jurnalis  yang tergabung dalam Aliansi Jurnalis Independen (AJI) Kota Batam, Kepulauan Riau (Kepri), mengikuti uji kompetensi jurnalis (UKJ) Sabtu dan Minggu (12-13/2/2022) di Hotel Aston, Pelita, Batam.  UKJ ke 65 ini berhasil dilaksanakan berkas kerjasama dengan kedutaan besar Australia.
 

Sebelum digelar UKJ ini, ada kegiatan workshop dengan teman etik dan profesionalisme. Workshop ini digelar secara daring. 

"Etik dan profesionalisme adalah satu kesatuan yang tidak bisa dipisahkan dari kerja-kerja jurnalistik," kata Ketua AJI Indonesia Sasmito Madrim, Jumat (11/2/2022).

Dua hal ini, kata Sasmito untuk menjaga jurnalis tidak terjerumus dan terjebak malpraktik. Apalagi distrubsi digital, sehingga potensi jurnalis terjerumus ke cukup besar.

“Memang era digital memberikan kemudahan kerja-kerja jurnalis, di sisi lain juga membuat kita harus meningkatkan kompetensi untuk mengimbangi dan menjawab tantangan di era digital ini,” ujarnya.

Dari kedutaan Besar Australia Emma Bourke workshop dan UKJ ini, dapat meningkatkan kapabilitas jurnalis. 

"Kami sangat senang saat AJI mengatakan akan kembali menggelar workshop dan UKJ di Batam, Kepulauan Riau,” ucapnya.

Sistem UKJ berbasis Learning Management System (LMS), menjadi terobosan terbaru. Ia mengatakan LMS ini adalah contoh nyata dari kemajuan teknologi dalam jurnalisme.
 

"Kami masih ingat saat AJI Indonesia datang tahun lalu membawa ide cemerlang tentang LMS, dan kami dengan senang hati mendukungnya,” kata Emma.

Dalam workshop menghadirkan beberapa pembicara yang kompeten, Komisi Pengaduan Masyarakat dan Penegakan Etika Pers Dewan Pers Arif Zulkifli dan Direktur LBH Pers Padang, Aulia Rizal.

Sedangkan penguji dalam UKJ secara hybrid ini Hasudungan Sirait, salah seorang pelaku sejarah terbentuknya AJI dan penandatangan deklarasi sinargalih. Lalu juga ada, Budisantoso Budiman, Hendra Makmur dan Sunarti Sain.  (*)

Tags:ukj aji