Besok, KTT ASEAN Digelar di NTT

Senin, 08 Mei 2023 20:15 WIB

Penulis:Pratiwi

delegates-from-asean-member-countries-participate-in-asean-finance-ministers-and-central-bank-governors-meeting-afmgm-intenational-financial-institutions-ifis-source-antara-foto.jpg
Ilustrasi logo KTT ASEAN 2023 di Indonesia.

 

 

 

JAKARTA (sijori.id) — Besok, 9 Mei hingga 11 Mei 2023 di Labuan Bajo, Nusa Tenggara Timur (NTT), Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) ASEAN 2023 akan digelar. KTT ASEAN yang ke-42 itu bakal diisi sejumlah pertemuan penting yang membahas isu seputar negara-negara ASEAN.

Dikutip dari asean2023.id, Senin 8 Mei 2023, rangkaian KTT ASEAN tahun ini akan terdiri dari delapan agenda pertemuan. Menteri Luar Negeri (Menlu) Indonesia, Retno Marsudi, mengatakan sebagian besar pertemuan tersebut bakal dipimpin Presiden Joko Widodo. “Bapak Presiden akan memimpin tujuh dari delapan pertemuan” ujar Retno.

Pertemuan yang akan dipimpin Presiden Jokowi saat KTT adalah Sesi Pleno; pertemuan dengan wakil-wakil dari ASEAN Inter-Parliamentary Assembly (AIPA), ASEAN Youth, ASEAN Business Advisory Council (ABAC), dan High-Level Task Force on ASEAN Community Post-2025 Vision (HLTF-ACV); sesi retreat KTT; dan KTT ke-15 Indonesia-Malaysia-Thailand Growth Triangle (IMT-GT).

Adapun pertemuan lain yakni KTT ke-15 Brunei Darussalam-Indonesia-Malaysia-Philippines East ASEAN Growth Area (BIMP-EAGA) secara rotasi akan dipimpin oleh Perdana Menteri Malaysia. Para Pemimpin ASEAN dijadwalkan memenuhi undangan Presiden RI pada Sunset Viewing dan Welcoming Dinner pada 10 Mei 2023.

Spouse Programme juga akan disiapkan sebagai rangkaian program bagi para pendamping pemimpin ASEAN. Lebih lanjut, acara pendukung seperti Festival Rakyat oleh Kementerian BUMN dan Kemenparekraf akan berlangsung 9-13 Mei 2023. Acara tersebut menampilkan produk UMKM lokal, beach clean-up dan pertunjukan budaya.

Merujuk pada Indicative ASEAN National Calendar 2023, berikut susunan agenda dalam pelaksanaan KTT ASEAN ke-42 di Labuan Bajo pada 9-11 Mei 2023:

  • -Coordinating Conference on the ASEAN Socio-Cultural
  • -Community (SOC-COM)
  • -Prep SOM for IMT-GT Summit
  • -Prep SOM for BIMP-EAGA Summit
  • -34th Meeting of the Senior Officials Committee for the ASEAN Socio-Cultural Community
  • -Preparatory Senior Officials' Meeting (SOM) for the 42nd ASEAN Summit
  • -ASEAN Foreign Ministers' Meeting (AMM)
  • -26th ASEAN Political-Security Community (APSC) Council Meeting
  • -29th ASEAN Socio-Cultural Community Council (ASCC) Meeting
  • -3rd ASEAN Coordinating Council ASEAN Leaders' Interface with AIPA
  • -ASEAN Leader's Interface with Youth Representative
  • -ASEAN Leaders' Interface with ASEAN BAC
  • -15th IMT-GT Summit
  • -15th BIMP EAGA Summit
  • -42nd ASEAN Summit