FOMO
Jumat, 11 November 2022 22:41 WIB
Penulis:Pratiwi
JAKARTA (sijori.id) - Seperti yang dilansir dari laman Think Save Retire, kebiasaan FOMO atau takut ketinggalan dapat membuat pengelolaan keuangan Anda jadi kacau. Seseorang yang ekstrovert mungkin akan sering cemas jika melihat suatu tren dan tidak ingin mengikutinya. Para ekstrovert tentu juga memiliki banyak teman atau koneksi sosial yang menimbulkan banyak kesempatan untuk menghabiskan banyak uang.
Untuk mencegah hal tersebut terjadi, Anda perlu mempraktikkan beberapa cara mengelola keuangan berikut ini.
1. Pikirkan Kembali Tujuan Keuangan
Liburan saat akhir pekan memang bagus untuk jangka pendek. Akan tetapi, jika setiap akhir pekan Anda mengeluarkan banyak uang hanya untuk refreshing sejenak, hal itu mungkin akan menghambat Anda meraih tujuan keuangan Anda. Oleh karena itu, jika FOMO terasa tidak tertahankan, Anda bisa menuliskan kembali tujuan keuangan Anda dan ulangi seperti mantra.
2. Hati-Hati Saat Melihat Media Sosial
Anda mungkin akan cenderung membeli suatu barang jika barang tersebut dipamerkan di media sosial, atau digunakan oleh banyak orang termasuk orang-orang di lingkaran pertemanan Anda. Jika teman Anda melakukan suatu hal misalnya menonton festival musik, mungkin Anda jadi ingin mengikutinya dengan menonton festival musik di akhir pekan.
Meski begitu, hal tersebut ternyata belum tentu bisa membuat Anda senang. Selain itu, jika tidak diperhitungkan dengan cermat, keuangan Anda bisa kacau apalagi hanya untuk ikut-ikutan gaya hidup orang di sekitar Anda.
3. Perhatikan Anggaran
Salah satu alat terbaik untuk menaklukkan keinginan untuk mengeluarkan banyak uang adalah dengan membuat anggaran dan mematuhinya. Ketika Anda fokus pada anggaran yang telah dibuat, maka akan sulit bagi Anda untuk melanggarnya hanya untuk kesenangan sesaat.
4. Temukan Kesenangan yang Sesuai dengan Anggaran Anda
Setelah Anda memiliki anggaran, inilah saatnya untuk menerapkannya. Cobalah untuk membuat rencana bersenang-senang yang sesuai dengan uang Anda.
Misalnya, jika keuangan Anda tidak mampu untuk menonton festival musik di akhir pekan, atau hal tersebut justru akan mengganggu tujuan keuangan Anda, Anda bisa mencoba melakukan hobi yang lebih sederhana dan Anda sukai. Tidak ada salahnya bagi Anda untuk mulai mengenali diri sendiri terlebih dahulu untuk mengetahui apa yang Anda inginkan.
5. Mengetahui Kapan Saatnya untuk Mengatakan Tidak
Ketika Anda menjadi seorang ekstrovert dan dikelilingi teman-teman yang sering mengajak untuk berkumpul bersama, mungkin ada rasa tidak nyaman untuk menolaknya meski rasanya tabungan Anda sudah cukup menipis. Anda tetap berhak untuk mengatakan tidak atau memberikan opsi yang lebih terjangkau, seperti berkumpul di rumah salah satu teman lalu membawa makanan dari rumah yang tentunya lebih hemat.
6. Buat Anggaran untuk Memanjakan Diri Sendiri
Jauh lebih mudah untuk tetap berpegang pada tujuan keuangan yang telah ditetapkan ketika Anda tidak merasa kehilangan. Anggaran yang dibuat mungkin tidak akan memberikan Anda uang untuk liburan akhir pekan atau spa yang mewah, tapi Anda tetap berhak untuk bersenang-senang dengan anggaran yang sesuai, misalnya dengan menyewa DVD, menonton film, atau membaca buku.
Itu tadi beberapa cara mengelola keuangan bagi Anda yang memiliki kepribadian ekstrovert. Selamat mencoba. (*)
Bagikan