natuna
Senin, 13 Januari 2025 11:44 WIB
Penulis:Pratiwi
Editor:Pratiwi
BATAM (sijori.id) – Tanah longsor menimpa Perumahan Tiban Koperasi di Blok S pada Senin 13 Januari 2025, dini hari, sekitar pukul 00:30 WIB. Lima rumah terdampak parah dalam musibah ini, yakni di Blok S 26A, S 27A, S 28A, S 29A, dan S 30A.
Peristiwa ini menyebabkan tujuh orang menjadi korban. Dua orang dilaporkan meninggal dunia, lima lainnya mengalami luka-luka dan saat ini sedang dirawat intensif di RS BP Batam. Hingga kini, dua korban lainnya masih dalam pencarian oleh tim SAR gabungan.
Upaya Penyelamatan dan Evakuasi
Ketua RT 04 RW 07, Heriawan, menceritakan bahwa longsor terjadi saat hujan deras yang telah mengguyur kawasan tersebut selama tiga hari tanpa henti. “Dini hari, ada yang mengetuk rumah saya. Saya terbangun, dan ternyata kabar longsor,” ujarnya.
Tim SAR gabungan, yang terdiri dari 5 rescuer Pos SAR Batam, Pemadam Kebakaran, dan warga setempat, segera bergerak ke lokasi. Sebanyak 13 korban yang selamat berhasil dievakuasi dan dirujuk ke rumah sakit. Hingga saat ini, upaya pencarian dua korban yang diyakini masih tertimbun terus dilakukan.
Longsor ini disebabkan oleh hujan deras yang mengguyur Kota Batam selama tiga hari berturut-turut. Bukit yang berada di belakang kawasan perumahan longsor yang kemudian menghantam rumah-rumah warga.
Saat ini, tim penyelamat masih bekerja keras untuk mencari korban yang hilang. (*)
Bagikan