4 Sebab Anda Malas

Pratiwi - Senin, 10 April 2023 23:16 WIB
null

JAKARTA (sijori.id) - Beberapa orang menegaskan bahwa kemalasan berasal dari rasa takut akan kegagalan, penolakan, dan otoritas. Namun kemalasan juga kerap dikaitkan dengan gejala dari sesuatu yang lebih signifikan, seperti depresi atau kecemasan.

Bryn Johnson, seorang terapis dan konsultan karier dari Amerika menulis untuk Pyschology Today tentang kemungkinan alasan seseorang tenggelam dalam kemalasan:

1. Perbedaan nilai

Apakah Anda merasa tugas-tugas Anda selaras dengan nilai yang Anda anut? Kita sering diberi tugas yang tampak tidak berarti dan tidak berguna. Jika Anda merasa tugas ini tidak ada nilainya, Anda mungkin akan kesulitan menyelesaikan tugas-tugas penting.

Jika Anda adalah seseorang yang kerap menghubungkan nilai dengan tugas pekerjaan, penting untuk membicarakan hal ini dengan atasan Anda. Pastikan Anda bertanya mengapa suatu proyek atau tugas itu sangat penting?

Gali lebih dalam alasannya hingga Anda benar-benar dapat menyelaraskan nilai itu dengan nilai yang menyeluruh dari suatu tugas.

2. Kecanduan sosial media

Sosial media membuat kita kecanduan untuk mengaksesnya terus menerus hingga berjam-jam tanpa sadar.

Kecanduan sosial media adalah masalah umum yang kerap dialami banyak orang. Hal yang dapat Anda lakukan untuk mengantisipasi ini adalah dengan berfokus mengurangi waktu yang Anda habiskan di sosial media.

3. Penyalahgunaan zat

Kemalasan dan depresi bisa saja menjadi gejala dari penyalahgunaan zat. Contoh perilaku yang mungkin terlihat dari penyalahgunaan zat adalah datang terlambat hingga melewatkan janji.

4. Telalu banyak pekerjaan

Tugas pekerjaan yang terlalu banyak dapat membuat seseorang tampak "malas" namun yang sebenarnya terjadi adalah mereka sedang menggunakan penghindaran dan ketidaktanggapan sebagai cara untuk mengatakan "Saya kewalahan".

Tags malasBagikan

RELATED NEWS