5 Tambang Emas Terbesar di Dunia

Pratiwi - Minggu, 21 Maret 2021 14:49 WIB
ilustrasi tambang emas. undefined

JAKARTA (sijori.id) - Pada Februari 2021 dunia dikejutkan dengan penemuan gunung emas di Luhihi, Kongo.

Mengutip dari laman Reuters, isu penemuan itu menyebabkan kerusuhan pada masyarakat dari desa sekitar.

Hal itu membuat Mugihirwa sebagai otoritas setempat memaksa penambang, pedagang, dan angkatan bersenjata menghentikan segala aktivitas di sekitar gunung emas tersebut

Isu tersebut juga telah menghebohkan jagat maya melalui tersebarnya video di media sosial belakangan ini.

Dilansir dari laman BBC, Gunung Emas Luhihi mengandung sekitar 60 -90% emas di dalamnya.

Namun, tentu masih banyak ditemukan tambang-tambang emas besar di belahan dunia lainnya.

Berikut ini ialah daftar 5 tambang emas terbesar di dunia dikutip dari berbagai sumber:

South Deep di Afrika Selatan

Mengutip dari laman Mining Technology, tambang emas South Deep ialah tambang emas terbesar di dunia yang berlokasi di km 45 Johanessburg di Witwatersrand Basin, Afrika Selatan.

South Deep juga merupakan tambang emas terdalam ke tujuh di dunia, dengan tingkat kedalaman mencapai 2,9 km di bawah permukaan.

Pada tahun 2018, South Deep memiliki cadangan mineral di situs mencapai 32,8 juta ons.

Grasberg, Indonesia

Tentunya Indonesia memiliki salah satu tambang emas terbesar di Dunia yang berlokasi Papua, Pemerintah Indonesia mengontrol 51% saham PT Freeport pada 2018.

Tambang emas ini memiliki nama julukan lain seperti Big Gossan maupun Kucing Liar

Situs tambang ini, paling tidak telah memproduksi emas sebanyak 2,69 juta ons atau 178.000 ton per hari pada 2018,

Saat ini, pemerintah Indonesia sedang melakukan ekspansi besar besaran untuk meningkatkan produksi menjadi 240.000 ton per hari pada 2022.

Olimpiade, Russia

Tambang emas Olimpiade berlokasi di wilayah Krasnoyarsk, Timur Siberia, Russia ini

Salah satu perusahaan tambang terbesar di dunia, Polyus Gold ialah perusahaan yang mengoperasikan tambang emas di situs ini

Mengutip dari laman resmi Polyus, Said Karimov ialah selaku pemilik perusahaan tambang tersebut.

Said Karimov ialah pemilik saham 77% di Polyus, sekaligus pewaris dari miliarder asal Russia, Suleiman Karimov.

Situs tambang Olimpiade memiliki cadangan emas sebanyak 26 juta ons pada Desember 2018.

Lihir, Papua Nugini

Tambang ini, berlokasi di 900km timur laut Ibukota Papua Nugini Porst Moresby.

Australia Newcrest Mining ialah pemiliki serta yang mengoperasikan tambang Lihir ini.

Situs tambang ini memiliki cadangan emas sebanya 24 juta ons terhitung pada Desember 2018, dan telah memproduksi sebanyak 933.000 ons emas pada 2019.

Norte Abierto, Cile

Wilayah Amerika Selatan juga memiliki tambang emas besar, tepatnya di kawasan Atacama, Cile yang diprediksi memiliki cadangan emas sebanyak 23 juta ons.

Barrick Gold dan Newmont Goldcorp merupakan kedua perusahaan yang memiliki dan mengoperasikan tambang di kawasan ini.

Bagikan

RELATED NEWS