Apa Itu Revenge Porn?
(sijori.id) - Apa Itu Revenge Porn?
Seperti yang dilansir dari laman CPD Online, revenge porn adalah suatu pelanggaran seksual dan biasanya tapi tidak selalu melibatkan salah satu dari pasangan atau mantan pasangan di mana pelaku membagikan foto intim mereka tanpa persetujuan korban. Hal ini disebut sebagai revenge porn karena tindakan tersebut seringkali merupakan sebuah bentuk balasan atas kesalahan yang dilakukan pasangan lain atau diduga telah melakukan kesalahan.
Kasus revenge porn ini dilaporkan meningkat secara signifikan dalam beberapa tahun terakhir. Hal ini bisa disebabkan karena ponsel yang semakin canggih dan memiliki kamera sehingga berbagi gambar atau video jadi semakin mudah.
Hal ini juga menyebabkan peningkatan jumlah orang yang berbagi gambar intim dengan pasangannya melalui media sosial, teks, dan layanan pesan instan lainnya.
Hal itu mungkin karena awalnya seseorang cukup memercayai pasangannya atau mitranya untuk berbagi konten pribadi semacam itu. Mereka mungkin juga meyakini bahwa penerima tidak akan bertindak jahat untuk membagikan foto pribadi tersebut kepada orang lain.
Ketika gambar-gambar pribadi ini tersebar di publik atau ada ancaman bahwa konten tersebut disebarkan tanpa persetujuan dari pasangan, itulah yang disebut dengan revenge porn.
Setelah gambar tersebut dibagikan secara online, pembuat postingan tersebut akan kehilangan kendali di mana foto itu berakhir dan bisa jadi foto atau video tersebut di-repost dan dibagikan ke banyak penonton lainnya.
Membagikan gambar tidak pantas dari seseorang secara online dapat menyebabkan dampak buruk pada kehidupan dan pekerjaan seseorang. Hal tersebut juga menimbulkan masalah secara instan dan juga selama berbulan-bulan bahkan bertahun-tahun yang akan datang.
Efek Revenge Porn
Revenge porn dapat berdampak sangat luas dan terkadang mampu mengubah hidup. Banyak yang menderita tekanan emosional dan kecemasan akibat menjadi korban revenge porn.
Hal ini juga diperparah oleh fakta bahwa setelah video dibagikan dan dipublikasikan, seseorang bisa jadi akan merasa selalu takut. Korban revenge porn sering merasa tidak percaya dengan orang lain dan mungkin harus berusaha sangat kuat ketika harus memulai hubungan baru.
Korban revenge porn juga rentan terkena depresi, berpikiran untuk bunuh diri, mengembangkan masalah kontrol amarah, mengembangkan kecemasan, mengalami mimpi buruk dan serangan panik, mengisolasi diri mereka sendiri, dan menyakiti diri sendiri. (*)