Bengkulu Fokus Infrastruktur Penunjang Pertanian

Pratiwi - Senin, 17 Juli 2023 10:42 WIB
Kondisi saluran irigasi di Kabupaten Bengkulu Selatan.

JAKARTA (sijori.id) - Gubernur Bengkulu, Rohidin Mersyah, dalam rapat koordinasi APBD 2024, awal pekan ini menyatakan, program yang menjadi prioritas pada 2024 dapat tuntas dikerjakan. Program tersebut seperti perbaikan ruas jalan, pembanguan infrastruktur seperti gedung dan irigasi yang berguna menunjang hasil pertanian.

Dalam rapat itu semua Organisasi Pemereintah Daerah (OPD) di lingkungan Pemprov Bengkulu diminta memaparkan program prioritasnya pada tahun depan. Hal tersebut, imbuhnya, untuk memastikan semua program prioritas dapat terselesaikan tepat waktu.

Gubernur siap mengawal sederet program tersebut hingga dirasakan manfaatnya untuk masyarakat. “Satu per satu OPD menegosiasi berbagai program untuk tahun 2024. Sebelum mengakhiri tugas saya, saya ingin memastikan beberapa program tersebut dapat diselesaikan,” ujarnya dikutip dari laman Pemprov Bengkulu, Minggu 16 Juli 2023.

Jaringan Irigasi

Pihaknya mengatakan program perbaikan jalan menjadi salah satu prioritas yang penting digarap dengan baik. Gubernur mewanti-wanti OPD terkait agar melaksanakan proyek dengan kualitas baik dan tepat waktu. “Poros jalan harus ditangani dengan baik dan benar,” ujarnya.

Selain itu Rohidin menyoroti program prioritas lain seperti pembangunan gedung dan saluran irigasi. Pihaknya meminta program tersebut dapat dieksekusi secepatnya karena berkaitan dengan kepentingan publik. Dia mengatakan keberadaan jaringan irigasi vital bagi keberlangsungan program pertanian. “Harus difokuskan,” ujarnya.

Kepala Dinas PUPR Provinsi Bengkulu, Tejo Suroso, mengaku siap mengikuti instruksi Gubernur di setiap kabupaten kota yang menjadi wilayahnya. Pihaknya menyebut penataan kawasan Pemda, Taman Budaya dan jalan sekitarnya jadi prioritas. "Untuk irigasi yang terdiri dari 10 permukaan dan 3 rawa itu juga menjadi untuk mempertahankan swasembada beras,” ujarnya. (*)

Tags BengkuluBagikan

RELATED NEWS