BP Batam Bangun Drainase di Kawasan Baloi

Pratiwi - Rabu, 19 Januari 2022 09:21 WIB
Lokasi pembangunan drainase.


BATAM (sijori.id) - Badan Pengusahaan (BP) Batam memiliki proyek pelebaran jalan dan pembangunan drainase Baloi, tepatnya di Jalan Yos Sudarso, di depan Kantor Wilayah DJP Provinsi Kepri.

Proyek pekerjaan ini menggunakan PNBP BP Batam Tahun Anggaran 2021 - 2022, dengan nilai kontrak Rp 16.585.858.000

Adapun waktu pelaksanaan 5 Bulan (150 Hari Kalender) dimulai dari 8 November 2021 s.d 6 April 2022 dan Waktu pemeliharaannya 180 hari kalender.

Pekerjaan ini membangun saluran drainase berupa Box Culvert ukuran 3m x 2m x 1m yang melintasi jalan raya depan Kantor Wilayah DJP Provinsi Kepri.

Sekalian dengan proyek ini juga ada pelebaran jalan selebar 7 meter di salah satu jalur dari jalan layang Laluan Madani.

Selama ini kawasan Baloi menjadi salah satu titik banjir di Kota Batam.

Diharapkan pekerjaan proyek ini dapat mengatasi bajir dan mengurangi kemacetan, karena jalur utama jalan layang berada pada lokasi ini. (*)

RELATED NEWS