Buah Tangan Khas Surabaya

Pratiwi - Sabtu, 13 April 2024 13:26 WIB
.

SURABAYA (sijori.id) - Banyak wisatawan luar kota yang berburu oleh-oleh khas Surabaya ini. Untuk Anda yang ingin membawa oleh-oleh seusai berkunjung di kota pahlawan ini berikut rekomendasinya.

Spikoe Kuno Surabaya

Spikoe merupakan makanan berupa kue sejenis bolu yang mempunyai tekstur sangat lembut. Spikoe ini memiliki dua lapis kue yaitu lapis coklat dan lapis kuning. Di tengahnya terdapat selai dan juga kismis yang membuat cita rasanya semakin legit. Anda pun bisa dengan mudah membeli spikoe ini di berbagai pusat oleh-oleh Surabaya.

Almond Crispy

Oleh-oleh khas Surabaya kekinian yakni almond crispy yang merupakan jajanan berbentuk bulat tipis dan tentunya bertekstur krispy. Di atasnya biasanya diberi topping almond dan keju.

Almond Crispy tersedia dalam berbagai rasa, mulai dari cokelat, original, matcha dan masih banyak lainnya. Makanan ringan ini dapat dengan mudah ditemukan di berbagai pusat oleh-oleh Surabaya.

Kerupuk Aneka di Kenjeran

Salah satu kawasan lantai yang terkenal akan hasil lautnya di Surabaya adalah Kenjeran. Di sekitarnya menjual banyak aneka kerupuk hasil laut di antaranya olahan hasil laut seperti ikan segar, ikan asap, ikan asin dan kerupuk ikan.

Bandeng Presto

Olahan laut, salah satunya bandeng presto meski makanan yang satu ini juga dikenal sebagai makanan khas Semarang, tapi Surabaya juga menawarkan kuliner bandeng presto yang lezat. Bandeng presto dapat Anda beli sebagai oleh-oleh khas Surabaya dan dapat ditemukan di berbagai pusat oleh-oleh Surabaya.

Sambal Bu Rudy

Sambal Bu Rudy menjadi oleh-oleh khas Surabaya yang terkenal dan sangat legendaris. Sambal Bu Rudy merupakan sambal yang dikemas dalam botol plastik dan rasanyanya dijamin pedas nikmat. Salah satu varian sambal yang banyak diburu ialah sambal bawang.

Tags SurabayaBagikan

RELATED NEWS