Cara Hemat Liburan Saat Peak Season

Pratiwi - Sabtu, 24 Desember 2022 06:41 WIB
undefined

JAKARTA (sijori.id) - Cara Hemat Liburan Saat Peak Season

1. Rencanakan ke Depan

Tawaran di menit terakhir memang menggiurkan, akan tetapi hal itu tentu harus disesuaikan dengan tujuan Anda. Namun, hal itu mungkin akan membuat harga jadi lebih mahal sehingga menjadikan pengeluaran Anda sedikit lebih boros. Oleh karena itu, sebelum berencana liburan, sebaiknya rencanakan jauh-jauh hari sebelum musim liburan tiba.

2. Pertimbangkan Lokasi yang Dekat dengan Tujuan Anda

Jika menginap atau berwisata di tempat yang sering dijadikan tujuan liburan, biasanya saat musim liburan akan penuh dan harganya jadi sangat tinggi. Anda bisa menyiasatinya dengan memilih menginap di lokasi yang dekat dengan tujuan Anda tersebut yang tetap memiliki transportasi umum yang mudah didapatkan dan terjangkau.

3. Temukan Penginapan yang Disertai Dapur

Jika Anda mengunjungi tempat wisata yang cukup terpencil, Anda mungkin akan kesulitan untuk mendapatkan makanan, atau makanan yang disediakan oleh pihak hotel atau villa akan jauh lebih mahal. Oleh karena itu, pilihlah tempat penginapan yang menyediakan dapur sehingga Anda bisa memasak makanan agar lebih hemat.

4. Perhatikan Fasilitas Saat Memesan Akomodasi

Harga akomodasi saat musim liburan tentu akan meningkat. Oleh karena itu, tetaplah waspada dengan terus memastikan bahwa Anda tidak membayar apapun hal-hal yang nantinya tidak akan Anda gunakan.

5. Berangkat Lebih Pagi

Jika Anda mengunjungi suatu tempat wisata, cobalah untuk hadir di tempat tersebut lebih pagi. Hal ini agar saat Anda berkunjung, masih tidak banyak antrian orang-orang.

Itu tadi beberapa cara yang bisa Anda lakukan untuk tetap hemat saat liburan ketika musim liburan atau peak season. Selamat mencoba. (*)

Tags peak seasonBagikan

RELATED NEWS