Inovasi Cat Jotun pada Ajang Konstruksi Indonesia 2024

Pratiwi - Kamis, 07 November 2024 21:43 WIB
(ki-ka): Direktur Decorative Project PT Jotun Indonesia, Juwita, Menteri Agraria dan Tata Ruang Republik Indonesia, Agus Harimurti Yudhoyono dan Direktur Jenderal Perumahan, Iwan Suprijanto. Iwan menjelaskan isi buku Kompilasi Sayembara Desain kepada AHY sesaat setelah pembukaan gelaran Pameran Konstruksi Indonesia di Indonesia Convention Exhibition, Tangerang (7/8).

JAKARTA (sijori.id) - JOTUN, perusahaan cat dan pelapis terkemuka dunia, tampil memukau di Konstruksi Indonesia 2024 yang berlangsung di ICE, BSD City, Tangerang, dari tanggal 6 hingga 8 November. Menghadirkan rangkaian produk unggulannya, termasuk Jotun Majestic, Jotashield, dan Jotun Steel Master, JOTUN siap memperkuat kehadirannya di pasar konstruksi regional.

Menurut Juwita, Direktur Decorative Project PT Jotun Indonesia, partisipasi perdana JOTUN di acara bergengsi ini menunjukkan komitmen perusahaan untuk mendukung perkembangan sektor konstruksi di ASEAN dan mempererat hubungan dengan para profesional dan pemangku kepentingan industri. "Kami sangat antusias dapat berkolaborasi dengan Kementerian PUPR sebagai penyelenggara acara ini. Kami berharap partisipasi ini memperluas jaringan dan membuka peluang baru dalam membangun sektor konstruksi yang inovatif dan adaptif," ujarnya.

Konstruksi Indonesia menjadi ajang strategis yang mempertemukan berbagai pihak dalam industri konstruksi, termasuk perwakilan pemerintah, investor, arsitek, dan pemasok. Acara ini dihadiri lebih dari 150 brand nasional dan internasional, bertujuan menciptakan lingkungan yang kondusif bagi pertumbuhan inovasi, kolaborasi sukses, serta solusi terobosan untuk menghadapi tantangan industri konstruksi.

Pada booth seluas 48 m², JOTUN menampilkan berbagai produk unggulannya. Jotun Majestic hadir sebagai cat interior premium dengan keunggulan estetika dan ketahanan yang menciptakan suasana mewah dan nyaman pada ruang interior. Jotashield Flex, pelapis eksterior yang menawarkan perlindungan UV dan daya tahan terhadap retakan halus, menjadikan bangunan lebih terlindungi dan estetik. Untuk pilihan tekstur, JOTUN menghadirkan Profile Roll-on Texture yang menambah daya tarik visual pada permukaan interior maupun eksterior.

Selain itu, Jotafloor tampil sebagai pelapis lantai dengan ketahanan tinggi terhadap bahan kimia dan benturan, cocok untuk berbagai aplikasi lantai beton di lingkungan industri. Sementara itu, Jotun Steel Master, yang ditampilkan dalam area "mini-immersive dome fireproofing experience," memperlihatkan kemampuan pelapis tahan api ini dalam melindungi struktur baja dari panas ekstrem, penting untuk keamanan bangunan dalam kondisi kebakaran.

JOTUN juga memanfaatkan kesempatan ini untuk meluncurkan buku kompilasi desain rumah susun perkotaan. Buku ini menampilkan 10 desain terbaik dari sayembara yang diadakan JOTUN bersama Kementerian PUPR, sebagai bagian dari dukungan perusahaan terhadap pembangunan hunian yang inovatif dan berkelanjutan. (*)

Tags JotunBagikan

RELATED NEWS