Kaltim Fest 2023 Digelar 7-15 Juli 2023

Pratiwi - Sabtu, 08 Juli 2023 14:11 WIB
Buka Kaltim Fest, Gubernur Isran Noor Ajak Masyarakat Meriahkan Event Promosi Wisata (Foto: Adpim Provinsi Kaltim)

SAMARINDA (sijori.id) – Gubernur Provinsi Kalimantan Timur, Isran Noor membuka Kaltim Fest 2023 yang digelar sejak 7-15 Juli 2023, di Convention Hall Samarinda, Komplek Gelora Kadrie Oening, Jalan Wahid Hasyim Samarinda, Jumat 7 Juli 2023 malam.

Gubernur Isran Noor berharap Kaltim Fest 2023 ini sebagai ajang informasi pembangunan daerah serta peningkatan perekonomian masyarakat Benua Etam.

"Saya yakin Kaltim Fest tahun ini sangat meriah. Pesertanya pun ada dari adik bungsu, Provinsi Kaltara," kata Gubernur Isran Noor dihadapan undangan pembukaan Kaltim Festival 2023.

"Kita harapkan momentum Kaltim Fest tahun ini. Bahkan September ini juga akan digelar Kaltim Expo. Dari kedua event ini dapat memperlihatkan bagaimana progres pembangunan Kaltim sejak 2019 hingga 2023 dan saya harap kita jangan kalah dengan provinsi lain," serunya.

Kenapa Kalimantan Timur tidak boleh kalah dengan daerah? Karena lanjutnya, hingga saat ini Kaltim masih menjadi daerah penyumbang terbesar devisa negara.

Sementara itu, Kepala Dinas Pariwisata Kaltim Ahmad Herwansyah melaporkan event Kaltim Fest 2023 digelar selama sembilan hari, dibuka pada 7 dan berakhir 15 Juli di Convention Hall Sempaja Samarinda.

"Event tahunan ini akan menggelar 84 kegiatan, baik seni budaya, edukasi dan lomba-lomba," ujarnya.

Bahkan diajang bertaraf internasional ini ditarget terjadi transaksi minimal Rp150 miliar uang beredar dengan melibatkan pelaku UMKM dan pelaku usaha binaan BUMN dan perusahaan. (*)

Tags Kaltim FestBagikan

RELATED NEWS