Kepengurusan PSTI Batam Terbentuk, Jefridin Siap Besarkan Sepak Takraw

Minka - Rabu, 30 Desember 2020 22:21 WIB
ilustrasi undefined

BATAM (sijori.id) -- Kepengurusan Persatuan Sepak Takraw Indonesia (PSTI) Kota Batam periode 2021-2025 resmi terbentuk.

Dalam waktu dekat kepengurusan yang dipimpin oleh Ketua PSTI Kota Batam terpilih, Jefridin tersebut akan segera dikukuhkan.

Ia mengatakan sangat bersyukur karena struktur pengurus PSTI Batam periode 2021-2025 telah terbentuk. Pihaknya mengajak semua pengurus untuk bersama-sama memajukan olahraga sepak takraw di Batam.

“Sepak takraw ini adalah olahraga yang memang asalnya dari Melayu, kalau bukan kita yang membesarkan siapa lagi,” kata Jefridin, Rabu (30/12/2020).

Jefridin juga menegaskan bahwa akan siap membesarkan dan membangun PSTI sebagai organisasi yang sehat. Dalam artian tertib administrasi, melakukan pembinaan atlet dan tentunya meraih banyak prestasi di kancah nasional dan internasional.

Pria yang saat ini masih aktif menjabat sebagai Sekda Kota Batam tersebut juga menyatakan bahwa berorganisasi adalah salah satu cara untuk belajar bagaimana hidup bermasyarakat.

“Karena itu, adik-adik yang masuk kepengurusan ini harus komitmen. Kalau rapat harus hadir, karena komitmen itu sangat penting,” ujarnya.

Ke depan pihaknya juga akan berencana menggelar event turnamen sepak takraw tingkat nasional di Batam. Sehingga diharapkan juga sekaligus menjadi ajang untuk menarik minat kunjungan wisatawan.

“Mudah-mudahan Covid-19 bisa segera berakhir sehingga kita bisa menyelenggarakan event itu,” kata Jefridin.

Bagikan

RELATED NEWS