Menemukan Warung Rujak Cingur di Batam

Pratiwi - Minggu, 05 Juni 2022 17:23 WIB
null

BATAM (sijori.id) - Di kawasan Marina, tepatnya di Jl. Raya Marina City, Tanjung. Uncang, Kecamatan Batu Aji, Kota Batam, Provinsi Kepulauan Riau terdapat sebuat warung sederhana yang menjual menu khas, rujak cingur. Di situ tertulis Rujak Cingur Singo Edan.

Bagi warga Jawa Timur, rujak cingur, menjadi menu yang tersedia di banyak tempat. Namun di Batam, tidak banyak warung atau kedai yang menyediakan kudapan ini. Makanya tulisan ini kami sebutkan "menemukan". Tentu berbeda dengan menu ayam penyet, pecel lele atau soto, yang mudah didapati.

Warung ini buka mulai pukul 10.00 pagi. Bila Anda datang pas saat jam makan siang, Anda harus rela antri. Bila perlu sila menghubungi terlebih dahulu di nomor 0823-9121-1246.

Rasa rujak cingur ini pas, seperti rasa rujak cingur pada umumnya di Jawa Timur. Pemiliknya berasal dari Kota Batu. Yang menarik warung ini menggunakan gedang kluthuk (pisang batu) sebagai campuran sambalnya.

Pisang jenis ini tidak ia dapatkan di Batam. Untuk itu ia "impor" dari Malang. Sekalian petis dan asam jawa. Sekali "impor" setidaknya 30 kilogram petis ia datangkan. Jumlah itu habis dalam tempo 2 minggu saja. Untuk kebutuhan cingur ia telah memiliki pemasok tetap.

Saking khasnya warung ini memiliki pelanggan hingga Batam Center. Itu artinya dari ujung ke ujung Pulau Batam.

Rasa pas, harga? Jangan kuatir, murah, hanya Rp 15 ribu per porsi (saat artikel ini ditulis). Secara umum isi rujak cingur ialah cingur sapi, sayur kangkung, kecambah/toge, lontong, tahu, tempe, timun, mangga muda dan bengkuang. (*)


Editor: Pratiwi
Tags rujak cingurBagikan

RELATED NEWS