Nonton Jogja Fashion Carnival

Pratiwi - Minggu, 16 Oktober 2022 08:34 WIB
Salah satu peserta Jogja Fashion Carnival 2022.

YOGYAKARTA (sijori.id) – Sepanjang Jalan Malioboro, Yogyakarta berubah menjadi panggung catwalk bagi belasan kelompok yang menjadi peserta Jogja Fashion Carnival pada Sabtu 15 Oktober 2022, sore. Para peserta dari komunitas yang biasa menggeluti fashion carnival ini berlenggak-lenggok untuk memamerkan fashion yang mereka kenakan.

Kepala Dinas Pariwisata (Dinpar) DI Yogyakarta, Singgih Raharja mengatakan kali ini Jogja Fashion Carnival 2022 mengangkat tema Abiwada Arsana atau penghargaan dengan penuh kegembiraan.

Gelaran Jogja Fashion Carnival kali ini diikuti oleh 21 kelompok dari bidang fesyen. Tidak hanya dari Yogyakarta, peserta dari luar kota seperti Solo dan Malang juga turut memeriahkan acara dengan menunjukkan kreativitas yang beragam.

“Tidak hanya dari Yogyakarta, ada juga beserta dari berbagai daerah lain. Mereka berasal dari daerah yang dapat dikatakan memiliki Fashion Carnival yang unggul. Seperti dari Malang, juga Solo. Ini semakin memberi warna pada Jogja Fashion Carnival,” kata Singgih.

Sementara itu, Sekretaris Daerah DIY, Kadarmanta Baskara Aji menyebut DIY selalu menyuguhkan event bagi masyarakat. Karena itu, pengunjung tidak perlu takut tidak ada hal yang bisa ditonton di DIY.

“Itu komitmen kami untuk tidak mengecewakan seluruh pengunjung yang telah dating jauh ke sini. Selain untuk menghibur masyarakat, event ini juga menjadi wadah untuk menyalurkan ide-ide uniknya,” kata Aji.

Antusiasme pengunjung sangat luar biasa. Mereka memadati sepanjang Jalan Malioboro untuk menyaksikan Jogja Fashion Carnival 2022. Bahkan hujan tidak membuat mereka meninggalkan acara ini.

Intan, salah satu pengunjung mengaku sangat senang bisa menonton langsung Jogja Fashion Carnival 2022. Menurutnya, event ini sangat menarik dan memperkaya pariwisata di Yogyakarta.

“Jogja Fashion Carnival 2022 ini sangat bagus. Para peserta mampu menyuguhkan kreativitas dan keunikan yang luar biasa. Bahkan sebagian pesertanya datang dari luar Jogja,” tuturnya.

Jogja Fashion Carnival diikuti peserta dari berbagai kelompok usia, mulai dari anak-anak hingga orang dewasa. Para milenial juga turut aktif terlibat. Peserta berasal dari berbagai komunitas, yang terbiasa menggeluti Fashion Carnival. (*)

RELATED NEWS