TMII akan Grand Reopening pada 18 Agustus 2023
JAKARTA (sijori.id) - Taman Mini Indonesia Indah (TMII) akan melakukan Grand Reopening pada 18 Agustus 2023 mendatang. Direktur Utama PT Bhumi Visatanda Indonesia selaku pengelola TMII Claudia Ingkiriwang mengatakan, pengunjung akan banyak menemukan perubahan seusai revitalisasi TMII ini.
"Nanti banyak hal-hal baru, konsep juga akan lebih terbuka atau inklusi semua area, namun tema budaya masih menjadi fokus tidak merubah struktur umum hanya menambah lebih baik,"katanya dalam media gathering di TMII pada Kamis, 6 Juli 2023.
Nantinya ada wahana-wahana utama TMII yang ikut dibuka setelah pemugaran selesai. Diantara wahana tersebut adalah Keong Mas, Museum Indonesia, Taman Komodo, Taman Burung, Aquarium Air Tawar, Kereta Gantung dan Aeromovel.
Claudia juga menjelaskan, saat ini TMII masih mengejar sisa revitalisasi beberapa wahana yang sudah mencappai 80%. Salah satunya yang terbaru ialah menyiapkan, gelaran Dancing Fountain atau Air Mancur Menari yang terletak ditengah-tengah danau Archipelago dengan miniatur kepulauan Indonesia.
Sementara untuk UMKM Gallery akan diubah jadi pusat merchandise kios commercial dan akan tetep dibuka. Dengan Wajah baru TMII diharapkan mampu menjadi destinasi wisata keluarga yang ramah lingkungan.
TMII mewujudkan hal tersebut dengan penggunaan kendaraan bebas emisi karbon sebagai transportasi di dalam kawasan TMII. Fasilitas transportasi berbasis listrik disediakan sebagai sarana untuk mengantarkan para pengunjung mengunjungi wahana-wahana yang dinginkan.
Sebelumnya TMII yang berdiri area seluas 150 hektare itu akan tampil dengan wajah baru usai revitalisasi yang dilakukan Badan Usaha Milik Negara (BUMN) yakni PT PT Taman Wisata Candi Borobudur, Prambanan dan Ratu Boko atau TWC. Pengerjaan revitalisasi senilai Rp 1,2 triliun dari anggaran pemerintah dikerjakan dalam waktu satu tahun pada 2022.
Tiket dan Jam Operasional
Taman Mini Indonesia Indah hadir sebagai rangkuman kebudayaan 33 provinsi bangsa Indonesia dalam bentuk miniatur kepulauan nusantara lengkap dengan anjungan daerah, bangunan dan arsitektur tradisional, kesenian daerah, taman rekreasi, dan berbagai macam wahana yang menawarkan sarana seni, rekreasi, dan edukasi bagi pengunjung.
Dilansir situs resmi TMII, Jam operasional TMII pada hari biasa dan akhir pekan berbeda. Untuk hari biasa TMII buka pada Senin hingga Jumat pukul 06.00-17.00 WIB, sementara Sabtu, Minggu dan Libur Nasional pukul 05.00-17.00 WIB.
Sedangkan untuk jam operasional wahana dan museum dibukla pada senin hingga Jumat pukul 08.00-17.00 WIB, sedangkan Sabtu, Minggu dan Libur Nasional pukul 05.00-17.00 WIB.
Berikut daftar harga tiket Taman Mini Indonesia Indah :
Harga Tiket Masuk Taman Mini Indonesia Indah
- Harga Tiket Pintu Masuk: Rp25.000
- Harga Tiket Motor: Rp15.000
- Harga Tiket Mobil: Rp25.000
- Harga Tiket Bus: Rp50.000
- Harga Tiket Sepeda: Rp25.000
Harga Tiket Masuk Museum:
- Harga Tiket Masuk Museum Pusaka: Rp15.000
- Harga Tiket Masuk Museum Asmat: Rp15.000
Harga Tiket Masuk Flora Fauna:
- Harga Tiket Masuk Dunia Air Tawar dan Dunia Serangga: Rp35.000
- Harga Tiket Masuk Taman Burung: Rp30.000
- Harga Tiket Masuk Museum Fauna Indonesia Komodo dan Taman Reptilia: Rp25.000
Cara Beli Tiket TMII:
- Buka situs resmi TMII beralamat www.tamanmini.com
- Klik tombol "Reservasi Tiket"
- Buat akun untuk login ke menu online tiket
- Pilih tiket "TMII-Pintu Masuk" dan wahana TMII lainnya yang ingin dikunjungi
- Pilih waktu kunjungan, isi jumlah tiket, lalu masukkan ke keranjang atau beli langsung
- Klik check out keranjang untuk lanjut ke pembayaran tiket
- Pilih metode pembayaran dari virtual account bank atau dari dompet digital, lalu lalukan pembayaran tiket
- Cek tiket dengan klik menu "Lihat Tiket", pilih "Status Pembayaran Sukses", lalu lihat e-tiketnya
- Simpan e-tiket berupa kode QR untuk di-scan pada Pintu Masuk TMII. (*)