3 Akses Menuju ke Labuan Bajo

Kamis, 27 April 2023 21:45 WIB

Penulis:Pratiwi

Editor:Pratiwi

Jadi Lokasi KTT ke-42 ASEAN, Inilah Beberapa Akses ke Labuan Bajo
Jadi Lokasi KTT ke-42 ASEAN, Inilah Beberapa Akses ke Labuan Bajo

 

 

 

 

 JAKARTA  (sijori.id) - Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) ke-42 ASEAN  akan diselenggarakan di Labuan Bajo, Kabupaten Manggarai Barat, Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT).

Labuan Bajo adalah gerbang menuju Taman Nasional Komodo yang memiliki keindahan alam yang menakjubkan. Tidak hanya ada hewan endemik komodo di Pulau Rinca dan Pulau Komodo, juga ada deretan pulau eksotis dan keragaman hayati bawah laut.

Taman Nasional Komodo juga terdaftar sebagai Situs Warisan Dunia UNESCO pada tahun 1991 tepatnya pada Pulau Komodo, Pulau Rinca, Pulau Padar, dan beberapa pulau lain di sekitarnya.

Bagi Anda yang ingin menuju ke Labuan Bajo, Anda perlu mengetahui akses menuju ke tempat tujuan tersebut, yaitu sebagai berikut.
 

 

1.  Jalur Udara

Seperti yang dilansir dari situs resmi Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif RI, jika Anda ingin menggunakan transportasi udara, Anda bisa menggunakan maskapai Transnusa Airlines secara langsung menghubungkan Labuan Bajo dengan beberapa kota di Indonesia, seperti Makassar, Semarang, Balikpapan, Kupang, dan Mataram.

Jika Anda berasal dari Jakarta, Anda bisa menggunakan beberapa maskapai seperti Batik Air dan Citilink. Jadwal keberangkatan antara pagi dan siang hari, di mana waktu tempuh Jakarta sampai Labuan Bajo hanya sekitar empat jam. Anda juga bisa melakukan perjalanan ke Labuan Bajo dari Bandar Udara Gewayantana di Flores, Bandara Frans Sales Lega di Ruteng, atau Bandar Udara H. Hasan Aroeboesman di Ende.

 

2.  Jalur Darat

Selain menggunakan pesawat, Anda bisa menggunakan jalur darat ke Labuan Bajo via Flores. Rute perjalanannya dimulai dari Flores, Bajawa, Ruteng, Nancar, Mboera, hingga sampai di Labuan Bajo. Alternatif lainnya adalah dari Flores, ke Riung, Wera, Ruteng, Nancar, dan Mboera sebelum berakhir di Labuan Bajo. Perjalanan darat ini bisa memakan waktu hingga 12 jam.

Anda juga dapat menggunakan bus dari Bali menuju ke Mataram, Lombok lalu akan dilanjutkan menuju Bima di Sumbawa dan kemudian akan diteruskan melalui perjalanan menuju ke Sape. Saat tiba di Sape, Anda tinggal menaiki kapal feri menuju Labuan Bajo.

 

3.  Jalur Laut

Anda bisa melalui jalur laut untuk menuju Labuan Bajo dengan menaiki kapal Leuser dari PELNI yang berlayar dari Makassar, Sulawesi Selatan atau kapal PELNI KM Binaiya yang berangkat dari Denpasar (Benoa) ke Labuan Bajo. ke Labuan Bajo 

 

(*)