Cara Membersihkan Keyboard

Senin, 13 Februari 2023 23:04 WIB

Penulis:Pratiwi

Cegah Kerusakan Laptop, Begini Cara Tepat Membersihkan Keyboard
Cegah Kerusakan Laptop, Begini Cara Tepat Membersihkan Keyboard

 

 

 

JAKARTA (sijori.id) - Bagi Anda menggunakan laptop untuk bekerja, bermain game, atau melihat media sosial, mungkin pernah menyadari bahwa keyboard merupakan salah satu permukaan yang sering disentuh tangan. Jjika tidak dibersihkan secara rutin maka keyboard akan terkena berbagai kotoran baik debu, partikel kulit, hingga potongan rambut.

 

Cara Membersihkan Keyboard

Pertama putuskan sambungan sumber daya apapun yang sebelumnya tersambung pada komputer atau laptop. Matikan laptop dan cabut kabel listrik yang tersambung. Jika Anda menggunakan keyboard eksternal, cabut dari sumber dayanya. Jika menggunakan keyboard nirkabel, lepaskan baterainya.

  •    Pegang laptop atau keyboard secara terbalik di atas tempat sampah dan goyangkan atau ketuk dengan lembut untuk mengeluarkan partikel berukuran besar.
  •    Gunakan sikat pembersih laptop berbulu halus untuk menyapu kotoan lain yang masih terdapat pada sela-sela tombol.
  •    Tiupkan beberapa semburan udara yang terkompresi di antara dan di bawah tombol untuk mendorong kotoran yang masih tersisa.
  •    Jika masih kurang bersih Anda bisa menggunakan penyedot debu meja mini atau slime pembersih.
  •    Untuk menghapus kuman yang ada di keyboard, gunakan kain mikrofiber yang sedikit dibasahi dengan alkohol isopropil. Gesek secara perlahan lalu keringkan dengan kain mikrofiber bersih. (*)