sijori.id

Daftar Haji pada 2017, Tahun Ini Tukiratin Berangkat Haji

Rabu, 24 Mei 2023 17:43 WIB

Penulis:Pratiwi

tukiratin.jpg
Tukiratin di Asrama Haji, Batam. | istimewa

 

 

 

BATAM (sijori.id) – Tukiratin Rais Kasan Salim, 87, tahun ini berangkat haji. Beliau Jamaah tertua kloter 1 Embarkasi Batam. Asalnya dari Kabupaten Karimun. Meski sudah sepuh beliau masih sehat. “Alhamdulillah sehat, biasanya cuma tensi aja, gak ada sakit apa-apa,” kata Tukiratin usai salat Ashar di kamarnya, Selasa 23 Mei 2023.

Tukiratin lahir di Pacitan Jawa Timur. Beliau merantau ke Karimun pada tahun 1963. Selama di asrama haji Batam mengaku makanan tidak memiliki kendala. Makanan yang disajikan PPIH Embarkasi Batam sedap, komennya.

“Makanannya sedap, sesuai selera saya,” kata Tukiratin yang disapa mbah oleh anak dan cucunya yang ikut menyusul menemaninya ke Embarkasi Batam dengan transportasi terpisah.

Ia lalu menceritakan perjalanannya via laut dari Pulau Tanjung Balai Karimun pada pukul 09:00 WIB dan sampai di Kota Batam pada sekitar tengah hari. “Perjalanan Alhamdulillah lancar. Dianter sama anak-anak, disusul ke Batam,” sahut Tukiratin dengan bahasa Indonesia yang jelas.

Tukiratin mengatakan dirinya mulai mendaftar haji pada tahun 2017. Sebelum berhenti bekerja, dirinya dulu mencari nafkah dengan menoreh getah karet. “Daftar mulai tahun 2017, dulunya saya kerja nyadap karet,” tutur Tukiratin.

(*)

Tags:Haji