Hati-hati Jalan Kaki, Ada Lubang di Trotoar

Selasa, 17 Januari 2023 23:34 WIB

Penulis:Pratiwi

trotoar2.jpg


BATAM (sijori.id) - Kalian yang suka jalan kaki meniti trotoar Kota Batam, hati-hati saat melintas trotoar di depan Kantor DPRD Kota Batam. DI trotoar itu ada lubang menganga, cukup besar.

Trotoar itu dibangun di atas selokan. Untuk keperluan membersihkan selokan pemerintah membuat lubang jalan masuk selokan. Lubang itu ditutup dengan besi berbentuk lingkaran. Sayang ada tangan jahil yang mengambil besi penutup itu. Lubang pun ternganga di trotoar.

Jadi hati-hati jika melintas di sana ya....  (*)

Tags:Trotoar