Selasa, 28 Juni 2022 09:28 WIB
Penulis:Pratiwi
PARIS (sijori.id) - Militer Israel akan menggunakan produk teknologi terbaru yang memungkinkan pengguna untuk mendeteksi objek dan orang di balik tembok. Perangkat bernama “Xaver 1000” ini mampu memberikan informasi waktu nyata dan dapat menjadi terobosan baru dalam dunia militer.
Xaver 1000 dikembangkan oleh perusahaan Israel bernama Camero-Tech dan pertama kali diperkenalkan pada pameran Eurosatury 2022 di Paris, seperti dikutip dari Business Insider.
Menurut pihak perusahaan, Xaver 1000 mampu menembus bahan bangunan paling umum dan hanya memerlukan pelatihan sederhana bagi penggunanya.
“Sistem penting untuk tim militer, penegak hukum, pencarian & penyelamatan, dan unit intelijen, yang beroperasi dalam berbagai situasi termasuk lingkungan perkotaan dan bencana yang tidak bersahabat,” menurut penjelasan dalam situs web perusahaan.
Sistem pada perangkat ini akan menciptakan gambaran visual kesadaran situasional 3D yang belum pernah ada sebelumnya.
Selain itu, Xaver 1000 juga mampu menampilkan gambar dalam resolusi yang cukup jelas bagi pengguna untuk mengidentifikasi keadaan di balik dinding.
“XaverTM 1000 menentukan pendekatan yang paling sesuai untuk memastikan keberhasilan misi penyelamatan jiwa dalam berbagai skenario operasional, seperti situasi penyelamatan sandera,” kata Amir Beeri, CEO dan pendiri Camero. (*)
Bagikan