sijori.id

Gojek SHIELD Fitur Keamanan Cegah Orderan Fiktif

Rabu, 06 Oktober 2021 22:43 WIB

Penulis:Pratiwi

gojek-shield.jpg

 

BATAM (sijori.id) - Gojek memperkuat teknologi Gojek Shield dengan inovasi terbaru. 

Hadirnya berupa Fitur Lapor Ofik (Order Fiktif) serta teknologi untuk mendeteksi perangkat ilegal secara otomatis menjadikan sistem keamanan ekosistem Gojek semakin dapat diandalkan.

Head of Driver Operations - Trust & Safety Gojek, Kelvin Timotius, mengatakan
untuk menjaga keselamatan dan keamanan mitra dan pengguna terkait order fiktif, Gojek dilengkapi dengan teknologi Gojek SHIELD serangkaian teknologi canggih, salah satunya menyediakan fitur notifikasi ketika ada pihak yang berusaha untuk melakukan tindakan penipuan.

"Pada prinsipnya, Gojek selalu menanggapi dengan serius setiap laporan dan berkomitmen untuk menindak tegas setiap pelaku order fiktif," katanya, Senin (4/10).

Perbuatan ini merupakan pelanggaran berat dan Gojek akan melakukan tindakan yang diperlukan serta berkoordinasi dengan pihak berwajib terhadap tindak kecurangan tersebut.

"Hal ini dilakukan untuk melindungi jutaan mitra driver yang telah bekerja secara jujur untuk keluarga mereka dan juga untuk melindungi para konsumen setia kami," sebutnya.

Sebelumnya teknologi sejenis juga telah banyak membantu meningkatkan keamanan mitra, misalnya lewat fitur verifikasi muka dan penyamaran nomor telepon.

"Keberadaan fitur keamanan yang terdapat dalam Gojek SHIELD, menjadikan 92 persen mitra Gojek merasa akun mereka lebih aman," jelasnya.

Kelvin menambahkan, hal ini guna mendukung dan melindungi mitra yang telah bekerja keras dengan jujur, memanfaatkan teknologi Gojek Shield. Jika mitra driver mendapatkan pesanan fiktif di layanan GoFood, mitra hanya perlu melapor ke call center Gojek untuk diproses lebih lanjut.

"Tim Gojek juga proaktif dalam mencegah risiko keamanan dan membantu pihak berwajib untuk mengungkap keberadaan sindikat kriminal pembuat aplikasi ilegal," tutupnya